Kamis, 14 Januari 2010

Belajar Latex 2

Program Latex 2






Output Program Latex  2




LOGIKA PROGRAM LATEX 2
Semua perintah LaTeX diawali dengan perintah backslash (\). Tanda ini memberitahukan kepada LaTeX untuk melakukan hal tertentu pada bagian dokumen tersebut.
\documentclass[a4paper,10pt]{article}
Digunakan untuk menyatakan jenis dokumen yang akan diolah, pada kasus kali ini jenis dokumen yang akan diolah adalah artikel, kertas yang digunakan adalah a4 dan ukuran huruf yang digunakan adalah 10pt. Dimana setiap document harus dimulai dengan \documentclass{….}.
\usepackage[bahasa]{babel}
Merupakan perintah latex yang didefinisikan di dalam sebuah package, diletakkan diantara \documentclass{….} dan \begin{document} yang biasa disebut dengan preamble atau pembukaan. Babel digunakan untuk membuat LaTeX mampu mengenali format bahas yang digunakan , perintah yang digunakan pada kasus ini yang mengatur LaTeX untuk menggunakan babel bahasa indonesia adalah [bahasa].
\begin{document}
\end{document}
Sebuah dokumen latex memiliki struktur yang diapit oleh pasangan \begin dan \end.
\tableofcontents
Untuk menampilkan daftar isi digunakan \tableofcontents,perintah ini diletakkan pada bagian dimana daftar isi tersebut akan ditempatkan.
\section{Pendahuluan}\label{sec:pena}
Section merupakan perintah untuk membuat bab, dimana pada kasus ini kita membuat bab pendahuluan.
\subsection{Latar Belakang}\label{sec:ltr}
Subsection merupana perintah untuk membuat sub bab, dimana pada kasus kali ini latar belakang merupakan sub bab dari bab pendahuluan.
\section{Pembahasan Masalah}\label{sec:pembahasan}
Section merupakan perintah untuk membuat bab, dimana pada kasus ini kita membuat bab pembahasan masalah.
\section{Kesimpulan}\label{sec:kesimpulan}
Section merupakan perintah untuk membuat bab, dimana pada kasus ini kita membuat bab kesimpulan.


Semoga bermanfaat  Belajar Latex 2 kali ini :)



0 komentar: